Wakil Menteri BUMN Beri Apresiasi di Telkom Click 2025
Jakarta – Dalam acara Telkom Click 2025, Wakil Menteri BUMN Doni Oskaria hadir memberikan apresiasi atas pencapaian TelkomGroup di tahun 2024 dan strategi transformasi yang dirancang untuk tahun 2025. Acara ini digelar di Telkom Landmark Tower secara hybrid, menghadirkan seluruh jajaran BOE dan karyawan TelkomGroup.
“Saya sangat terinspirasi oleh paparan BOD Telkom tentang strategi pembangunan empat infrastruktur utama, yakni telekomunikasi, tower sebagai backbone, fiber optic, dan data center. Semuanya merupakan platform untuk kolaborasi,” ujar Doni.
Doni juga mengajak seluruh karyawan Telkom untuk terus bersinergi dalam mendukung transformasi perusahaan dan membangun masa depan yang lebih baik. Menurutnya, pencapaian Telkom selama ini menjadi bukti nyata dari kerja sama yang solid di seluruh lini perusahaan.
Selain itu, Doni memberikan pandangan tentang pentingnya fokus pada inovasi dan keberanian dalam mengeksekusi program strategis. Acara ini menjadi momen refleksi sekaligus momentum untuk memotivasi seluruh karyawan agar tetap adaptif dan berkontribusi aktif dalam mendukung transformasi Telkom di tahun 2025.
Post Comment