AdMedika Dorong Perempuan Lindungi Diri dari Kanker Serviks dengan Vaksinasi HPV

Lindungi Masa Depan Perempuan: AdMedika Gelar Seminar Eliminasi Kanker Serviks

Dalam rangka meningkatkan kesadaran perempuan terhadap Kanker Serviks, AdMedika menyelenggarakan seminar Cervical Health Matters: Prevent, Protect, Thrive. Acara ini diadakan secara hybrid dan diikuti oleh karyawan perempuan.

Seminar ini menghadirkan dr. Alesia Novita, Sp.OG, dari Brawijaya Hospital Saharjo, yang menjelaskan bahwa Kanker Serviks masih menjadi ancaman bagi perempuan, tetapi dapat dicegah dengan vaksinasi HPV dan pemeriksaan rutin.

“Membangun kesadaran terhadap Kanker Serviks serta melakukan vaksinasi adalah langkah yang sangat penting karena lebih baik mencegah daripada mengobati,” ujar dr. Alesia.

CEO AdMedika, Dian Prambini, menegaskan pentingnya edukasi kesehatan bagi karyawan perempuan agar mereka memahami risiko dan pencegahan Kanker Serviks.

“Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran kita semua tentang Kanker Serviks serta berkontribusi dalam mendukung program eliminasi kanker leher rahim yang telah dicanangkan oleh Pemerintah,” ungkap Dian.

Dengan seminar ini, AdMedika ingin membangun kesadaran yang lebih luas tentang pentingnya vaksinasi HPV bagi perempuan.

Post Comment