Telkom Transformasi Masjid AA Wahab di Kabupaten Bone Bolango

Telkom Dukung Pendidikan dan Keagamaan 5

Bone Bolango, 9 Januari 2025 – Telkom telah menyelesaikan revitalisasi Masjid AA Wahab di SMA Negeri 1 Kabila, Kabupaten Bone Bolango. Revitalisasi ini mencakup perbaikan struktur bangunan dan peningkatan fasilitas sanitasi untuk mendukung kenyamanan siswa dan staf sekolah dalam menjalankan ibadah.

“Telkom ingin memastikan bahwa setiap program sosial yang kami jalankan benar-benar memberikan manfaat langsung bagi masyarakat. Revitalisasi masjid ini adalah bagian dari upaya kami untuk mendukung kegiatan keagamaan,” ujar Hery Susanto, Senior General Manager Social Responsibility Telkom.

Kegiatan ini juga mendukung target SDGs poin 9 serta prinsip ESG, dengan fokus pada aspek sosial dan infrastruktur.

Post Comment